1 Mei 2011

Live Traffic Feed, Aksesoris Blogger Pemantau Trafik

Setelah blog kita mulai terisi artikel-artikel dan promosi sudah berjalan, kita bisa menambah gadget dan mempercantik tampilan blog kita selain manfaat yang tentunya kita dapat dari penambahan aksesoris gadget tersebut.

Dilihat dari namanya, aksesoris blog Live Traffic Feed ini bermanfaat untuk memantau trafik yang masuk ke blog kita. Dengan gadget ini, kita bisa mengetahui dari kota dan negara mana saja pengunjung yang masuk ke blog kita serta kapan waktu kunjungannya tersebut.

Bahkan untuk mengetahui lebih mendetail bagaimana pengunjung tersebut bisa sampai ke blog kita bisa dilihat di bagian "Real Time view". Apakah dari mesin pencari seperti Google, Yahoo, Bing, chatbox/shoutmix, serta media lainnya, terekam semuanya di sini. Jika berasal dari mesin pencari, maka bisa diketahui juga melalui kata kunci apa pengunjung tersebut mampir ke blog kita.


Aksesoris Live Traffic Feed ini bisa diperoleh secara free alias gratis, tetapi untuk layanan yang gratis, akan ada iklan mini yang muncul di bagian bawah gadget ini. Jika ingin tidak ada iklan yang muncul ya konsekuensinya harus memilih layanan yang berbayar, yang besarnya antara USD.4,95 s/d USD.9,95/bulan.

Jika tertarik untuk memiliki aksesoris blog ini bisa mengunjungi http://feedjit.com. Ikuti petunjuk yang sudah disediakan secara jelas, sederhana dan mudah dimengerti.
Tulis Komentar
Comment Policy: Silakan berkomentar yang relevan dan mohon tidak menyertakan link aktif!